KEBAB AYAM PANGGANG
Bahan:
kebab |
- 200 gram paha ayam tanpa tulang, potong dadu
- Bumbu rendam ayam:
- 20 gram batang ketumbar, cincang halus
- 10 gram bawang putih, cincang halus
- 1 sdm saos tiram
- 5 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm gula pasir
- 2 sdm minyak goreng
Salad:
- 50 gram pepaya muda, serut
- 5 gram wortel, serut
- 5 lembar daun ketumbar, rajang halus
- 1 sdm kacang tanah, goreng
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 1 biji cabai rawit merah, iris tipis
Salad dressing:
- 4 sdm air jeruk nipis
- 2 sdm kecap ikan
- 2 sdm gula pasir
Cara membuat:
1. Kebab ayam: campur semua bahan bumbu untuk merendam ayam, aduk hingga gula pasir larut. Rendam ayam yang sudah dipotong-potong ke dalam bumbu. Diamkan selama 2 jam. Tusuk dengan tusuk sate. Bakar sate ayam hingga matang.
2. Salad dressing: campur semua bahan, aduk hingga gula larut.
3. Salad: Tambahkan cabe potong dan bawang merah ke dalam saos. Campur bahan salad dengan saos yang sudah disiapkan. Aduk hingga rata. Sajikan dengan kebab ayam.
Sumber Resep: Chef Degan Septoadji
0 comments:
Post a Comment