Resep sate AMBAL kuliner unik khas kebumen jawa tengah - kuliner blog

Thursday, 1 November 2018

Resep sate AMBAL kuliner unik khas kebumen jawa tengah

sate ambal khas kebumen dalam kemasan yang pertama
sate ambal khas kebumen


Sate Ambal

Bahan :
- 1/2 ekor ayam, diambil dagingnya,
- 1 1/2 sendok makan kecap manis
- 2 sendok makan minyak goreng
- 16 buah tusuk sate
Bumbu Halus :
- 4 butir bawang merah, diiris tipis, digoreng
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sendok makan ketumbar butiran, disangrai
- 1/8 sendok teh jintan, disangrai
- 2 butir kemiri, disangrai
- 1/2 cm jahe
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula merah sisir
- Bahan Saus:
- 200 gram tempe kukus, dihaluskan
- 2 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 4 buah cabai merah keriting
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula merah sisir
- 500 mili liter air
Cara membuat :
- Aduk sampai merata ayam, kecap manis, minyak goreng, dan bumbu halus. Diamkan 45 menit.
- Tusuk-tusuk ayam di tusuk sate. Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai menjadi matang.
- Saus, haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah keriting, garam, dan gula merah.
- Beri tambahan tempe. Aduk sampai merata. Tuang air. Masak sampai menjadi matang.
- Hidangkan sate bersama sausnya.

Shares

0 comments:

Post a Comment


Top